Hingga Rabu (13/10), Provinsi Papua Barat mampu mengatasi Kalimantan Tengah, Kepulauan Riau, Gorontalo, Bengkulu dan sejumlah daerah lainnya dalam klasemen sementara perolehan medali pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua.
Tiga hari menjelang PON Papua ditutup, Provinsi Papua Barat menduduki ranking ke-25 setelah memiliki 2 medali emas, 14 perak, dan 13 perunggu.
Total medali yang berhasil dikumpulkan Papua Barat hari ini hingga pukul 23.29 Wit berjumlah 29 medali.
Sementara itu Jawa Barat makin tak sulit dikejar kontingen asal provinsi lain, mengingat tiga hari lagi PON ditutup.
Provinsi yang saat ini dipimpin Gubernur Ridwan Kamil itu berhasil membukukan total 333 medali, terdiri atas 125 emas, 97 perak, dan 111 perunggu.
Berada di posisi kedua, Provinsi Jawa Timur dengan total raihan medali sebanyak 270 terdiri atas 106 emas, 86 perak, dan 78 perunggu.
Posisi ketiga ditempati DKI Jakarta dengan total perolehan medali mencapai 282 terdiri atas 99 emas, 87 perak, dan 96 perunggu.
Tuan rumah Papua menduduki peringkat keempat dengan perolehan medali total sebanyak 246 terdiri dari 87 emas, 60 perak, dan 99 perunggu.
Provinsi Bali berada di urutan kelima dengan total perolehan medali 100 terdiri atas 28 emas, 23 perak. dan 49 perunggu.
Di bawah Bali terdapat Jawa Tengah dengan total perolehan medali 131 terdiri atas 25 emas, 45 perak, dan 61 perunggu.
Posisi ketujuh ditempati Kalimantan Timur, selanjutnya Riau, NTB, Lampung, dan provinsi lainnya.
Sekedar informasi, PON XX 2021 Papua diikuti total oleh 34 provinsi yang terdapat di Indonesia. ***
Komentar