Parimo, monitorkeadilan.com — Demi meraih Adipura tahun depan, Bupati Parigi Moutong memantau dengan cermat kinerja seluruh jajarannya di pemerintahan.
Bupati Parigi Moutong, Sulawesi Tengah Samsurizal Tombolotutu mengingatkan para Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup pemerintahannya agar menjaga kedisiplinan dan etos kerja.
“Ini upaya pemerintah merangsang pegawai agar selalu menjaga irama kerja sebagai seorang pegawai negeri sipil. Mudah-mudahan kedisiplinan tetap bertahan bila perlu ditingkatkan,” kata bupati dalam sambutannya dibacakan Asisten Pemerintahan dan Kesra, Samin Latandu pada upacara 17 bulan berjalan, di Parigi, Rabu.
Dia mengatakan, sejak keluarnya kebijakan pemberian tunjangan perbaikan penghasilan (TPP), disiplin dan etos kerja ASN di jajaran Pemkab Parigi Moutong perlahan membaik.
Menurut Samsurizal dengan meningkatnya kedisiplinan dan etos kerja perlu dibarengi dengan evaluasi, baik penyelenggaraan pemerintahan maupun evaluasi terhadap ketentuan jam kerja serta apel pagi dan sore.
Apalagi saat ini pemerintah sedang fokus pada program Adipura yang ditarget harus dapat diraih tahun depan, oleh karenanya seluruh ASN dan pemangku kepentingan agar berkomitmen bersama dalam menangani kebersihan kota.
“Pemerintah Parigi Moutong menargetkan Adipura. Kita harus berkomitmen dan ASN kiranya menjadi pioner untuk menggerakan masyarakat membersihkan lingkungannya masing-masing,” katanya menambahkan.
Dia mengingatkan para pegawai agar tidak jumawa dengan penilaian kedisiplinan baik, sehingga tidak mengganggu jalannya penyelenggaraan pelayanan publik. (MK/Nasional)
Komentar