oleh

Takalar Akan Sulap Pustu Jadi RS Tipe D

banner 468x60

MONITORKEADILAN.COM, TAKALAR — Dalam waktu dekat warga Kabupaten Takalar wilayah Galesong tidak perlu jauh berobat. Pemerintah Takalar di Sulawesi Selatan segera menyulap Puskesmas Bontolebang menjadi rumah sakit tipe D.

Saat ini Puskesmas di Kecamatan Galesong Utara itu masih berstatus Puskesmas Pembantu.

banner 336x280

Rumah sakit tipe D setingkat lebih rendah dibandingkan RSUD Padjonga Dg Ngalle.

“Nanti masyarakat Galesong tidak perlu repot ke Padjoga Dg Ngalle untuk berobat,” cetus Bupati Takalar H Syamsari SPt MM, Senin (7/1/19).

Dia berjanji membuat fasilitas kesehatan di Puskesmas Bontolebang hanya setingkat di bawah RSUD.

Saat ini pembangunan sedang dikerjakan di Puskesmas Bontolebang untuk membuatnya jadi rumah sakit tipe D. Akan diusahakan nantinya rumah sakit dapat menampung 50 pasien rawat inap yang berasal dari Kecamatan Galesong Utara, Galesong, dan Galesong Selatan.

Saat ini Puskesmas di Galesong Utara memiliki 3 ruang perawatan, 1 ruang persalinan untuk 6 orang pasien, dan ruang pemeriksaan yang dijaga dua dokter umum dan satu dokter gigi dengan jumlah perawat sebanyak 13 orang.

“Dokternya nanti ditambah spesialis, ada bagian interna, bagian bedah, ada juga nanti bagian anak,” tambah Syamsari.

Selain berusaha menyulap Puskesmas di Galesong Utara menjadi rumah sakit tipe D, Pemerintah Takalar juga akan membangun rumah sakit bertaraf internasional. Saat ini pembangunan rumah sakit internasional memasuki tahap pembebasan lahan.

Rumah sakit internasional rencananya dibangun di Desa Aeng Batu-Batu di Kecamatan Galesong Utara.

banner 336x280

Komentar

Tinggalkan Balasan