oleh

Jokowi Tegaskan Kabar 7 Kontainer Surat Suara Memang Hoax

banner 468x60

MONITORKEADILAN.COM, BLITAR — Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan bahwa kabar 7 kontainer surat suara telah tercoblos, merupakan kebohongan alias hoax. Penegasan disampaikan Presiden berdasarkan laporan Komisi Pemilihan Umum (KPU) kepadanya.

Usai menyerahkan 2.500 sertifikat hak atas tanah kepada masyarakat di Pendopo Kabupaten Blitar, Jawa Timur, Kamis (3/1) sore, Jokowi mengajak seluruh masyarakat untuk menghindari fitnah seperti hoax surat suara tercoblos.

banner 336x280

“Marilah kita hindari fitnah-fitnah seperti itu,” kata Jokowi kepada para wartawan.

Saat ini, terang Jokowi, kartu suara untuk Pemilu 2019 belum dicetak.

Dilansir dari portal Sekretariat Negara, hoax menyebutkan ditemukannya 7 kontainer kertas suara dari China. Masing-masing kontainer berisi 10 juta surat suara Pemilu Presiden dan Wakil Presiden 2019. Menurut kabar hoax, surat-surat suara itu dalam keadaan tercoblos pada bidang untuk pasangan nomor urut 01. Hoax juga menyebut, penemuan oleh anggota Marinir.

“KPU pastikan semua berita tersebut tidak benar. Tidak benar ada 7 kontainer yang dimaksud, tidak benar ada anggota Marinir TNI AL yang menemukannya, dan tidak benar KPU menyita itu semua. Semua berita tersebut bohong,” kata Ketua KPU RI Arief Budiman usai bersama jajaran Komisioner KPU dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) mendatangi kantor Bea Cukai di Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta, Rabu (2/1/19) tengah malam.

banner 336x280

Komentar

Tinggalkan Balasan