MONITORKEADILAN.COM, JAKARTA — Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi menilai kasus pengeroyokan yang menyebabkan tewasnya Haringga Sirila adalah perbuatan yang sangat keji, tidak berperikemanusiaan dan tidak bisa diterima dengan akal sehat.
“Ini bukan lagi tragedi sepakbola atau olahraga melainkan tragedi kemanusiaan bagi negeri kita ini,” kata Menpora, dikutip dari rilis Humas Kemenpora, Rabu (26/9/2018).
Ditegaskannya, sepakbola dan olahraga seharusnya menjadi tempat pemersatu bangsa, hiburan sekaligus wahana untuk melahirkan prestasi yang gemilang dan menggembirakan. Bukan arena peperangan apalagi permusuhan satu sama lain.
“Jangan jadikan kuburan massal. Karena sudah tidak terhitung lagi korban baik fisik maupun nyawa yang begitu saja hilang,” tegas Menpora. (kn)
Komentar